Senin, 12 Desember 2011

Mana yang terbaik?

hari sabtu malam saya ieng mencari resep masakan yang berbahan utama mi instan di search engine terpopuler. setelah menemukannya saya harus mengurungkan niat karena bahan-bahan pendukung tidak tersedia. akhirnya hanya mi instan kare ditambah bihun sisa masakan soto emak tadi pagi. 

penyesalan saya tak henti-hentinya rampung, ketika rasa mi yang biasa-biasa saja bahkan cenderung hambar karena terlalu banyak air, ditambah rasa bihun yang mulai aneh karena terlalu lama di kulkas. Oh Tuhan.. cobaan apa yang Kau berikan padaku?
Tapi tak lama kemudian Tuhan menjawab keluh kesah saya. Saya di pertemukan dengan beberapa lagu lama yang tersimpan di laptop usang lenovo yang sudah kebal virus ini ( bukan karena antivirusnya yang oke, tapi memang sudah banyak virus yang memadahi..) Mi kare yang hambar pun rasanya sudah mendingan. serius, gak lebay ane!

Dan saya iseng membuat daftar lagu layaknya pengamat musik profesional (nomor tak berpengaruh)



1. Aretha Franklin, "Until You Come Back to Me"

taken from google


Jack Black dalam school of rock pernah berkata " Aretha memang berbadan besar, tetapi ketika Ia bernyanyi semua orang ingin berpesta dengannya!"
entah alasan apa ia berkata seperti itu, tetapi saya memang setuju dengannya. Aretha memang secara fisik dia tidak menarik, tetapi ketika ia bernyanyi orang setampan saya pun akan tergila-gila. Pede oleh lah cuk!
Silahkan anda mendengarkan lagu "Until you come back to me" saya akan yakin anda bakal mendengarkan lagu ini lebih dari 1 kali berturut-turut.


2.  Sinead O' Connor (SinĂ©ad Marie Bernadette O'Connor)"only you"
taken from google

Sinead O' Connor lahir di Irlandia tahun 1966. Suatu hari saat konser tahun 1992, ia merobek Foto Paus Yohanes II sambil menyanyikan kata "evil" dan melemparkan potongan foto itu ke arah kamera.

selepas dari kontroversi itu, saya tetap menyukai dia saat menyanyikan lagu Only You.lagu ini sempat menjadi original soundtrack "the Young Victoria" film tentang masa muda ratu Victoria. 
 Bahkan saya memuji Tuhan berulang kali saat mendengarkan suara emas dari Sinead, terlebih saat ia menyanyikan lagu natal  "silent Night, Holy Night"  Mungkin waktu Ia lahir, Tuhan sedang bergembira dan sedang bernyanyi sehingga suara emas Tuhan, turun ke Sinead O Connor. 

Jika kalian memiliki muka tipe pas-pasan, kantong tipis dan selalu bermimpi menginginkan wanita impian dan ingin segera mengakhiri masa lajangmu yang berkepanjangan, berlatihlah memainkan dan menyanyikannya secara benar, saya yakin kalian akan langsung digemari wanita seantero jagad raya tanpa harus membawa mobil super mewah ke sekolah. 
Percayalah kawan!


3. Marvin Gaye, "Let's Get It On"


Oh.. Marvin Gaye, memang musisi ini memiliki suguhan suara yang sungguh indah. saya terkesima saat dia menyanyikan lagu Let's Get it On dan what's goin on. 
Lupakan saja lagunya Ungu yang menye-menye dan gak mutu "I will always love you, kekasihku" ah.. tae. berhentilah bernyanyi jika kalian masih mendengarkan suara serak becek dari Charlie van Houten (emang keturunan belanda ya?) dan segeralah meminta maaf dengan Tuhan agar kau tak di laknatnya. haha..

4. Axl Rose Gun n Roses, "Patience"


jika setiap list winamp anda belum terisi lagu "patience" rasanya bagaikan sayur tanpa garam. percayalah, dengarkan lagu ini ketika anda sedang mendapati diri anda sedang berada di titik terendah hidup. Lagu ini akan bekerja layaknya sebuah ganja yang cepat menstimulasi otak anda agar anda membatalkan niat anda untuk bunuh diri.

yak,.. Axl Rose lah yang menulis lagu ini. Anda tidak menyangka bukan? saya pun begitu. Menurut saya ia memiliki 2 kepribadian yang bersinggungan. dibalik sikapnya yang rusuh, suka cari ribut dan pembuat onar,  bahkan dia pernah meberhentikan konser di tengah jalan, hanya karena moodnya sedang buruk. tetapi di balik itu semua, dia memiliki sisi lain orang yang lembut, penyabar dan mampu menuliskan lirik yang sungguh indah. 
"Lirik pak Beye tampaknya masih kalah dengan Axl Rose ya pak? masih harus banyak baca puisi Chairil Anwar nih pak.." hehe


5. Club Eighties " Dari Hati"


jika dari tadi kalian hanya menggerutu, "kenapa yang dari Indonesia belum keluar?" jawaban kalian sudah terjawab. 
Saya pernah menyarankan ke teman saya yang sedang bingung mencari kata-kata yang pas untuk menembak cewek yang umurnya 2 tahun di atasnya dengan lagu dari club eighties "dari hati". walaupun saya belum pernah mempraktekan, tapi saya berani bertaruh dengan 10 lembar uang seribuan.
 jika kalian hanya mengandalkan lagunya ungu atau lastchild si band emo alay itu untuk menggaet wanita pilihan anda, pergilah ke tebing tertinggi dan melompatlah dari atas. saya berani bertaruh wanita pilihan anda akan klepeg-klepeg pingsan karena mendengar suara sumbang anda sekaligus lirik yang gak nyampe hati. 
Banyak teman-teman wanita saya bercerita kalau liriknya simple tapi mengena. mungkin benar yah. 

6. Blind Melon, "no Rain"


suatu hari saya mencoba mendengarkan lagu ini ke adik saya yang berumur 3 tahun. apakah tanggapannya? "jangan di ganti mas, lagunya enak, saya suka!" haah..? yang benar saja? saya masih tidak pecaya, tapi ini benar sob!. Lagu "no Rain" membuat bendera blind melon menjadi berkibar dan sejajar dengan gun n roses untuk beberapa bulan. Lagu ini easy listening dan saya juga menggemarinya semenjak smp, sayang lagu ini cukup susah didapat waktu itu di berbagai warnet diskeliling saya.

***

6 lagu di atas memang menjadi andalan saya saat emosi saya sedang labil. Lebih-lebih saat saya sedang ber mood buruk. ahh sudahlah, saya sudah cukup capek untuk menulis diblog hari ini. 
ini saran saya untuk anda.  Jika lagu-lagu ini dapat berdampak bagi kalian, saya akan sangat bersyukur, tetapi jika tidak, saya tetap bersyukur karena Tuhan telah memberikan lagu-lagu surga seperti ini.



Jogyakarta, 12 Desember 2011
Sembari menunggu saat-saat mendebarkan yaitu Pengakuan Dosa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar